Wagub Bengkulu : GMT Jangan Dijadikan Ajang Mistis
3:40 AM
Bengkulu - Gerhana Matahari Total yang akan terjadi di Indonesia, khususnya di Bengkulu diharapkan dapat menjadi momen penting untuk menyaksikan secara nyara kebesaran Allah Tuhan Sang Pencipta. Karena fenomena gerhana merupakan momentum langka untuk disaksikan secara langsung dimana saat kecil dulu hanya dapat dipelajari lewat buku pelajaran
Khusus untuk menyikapi momen langka ini, Wakil Gubernur Bengkulu, H Rohidin Mersyah mengingatkan kepada seluruh masyarakat Bengkulu untuk menghindari melakukan aksi atau kegiatan yang berbau mistis. Seperti misalnya berpuasa dimalam hari, mengunjungi kuburan hingga berdoa di tempat yang tidak selayaknya yang bisa mengarah ke ajang ke syirik. Fenomena gerhana pun harus di kaitkan dengan pengetahuan dan ilmu teknologi agar tidak menyimpang.
"Lusa, Tuhan Yang Maha Kuasa menyajikan secara real didepan mata kita, ditengah-tengah kita sekalian. kita kan tidak bisa menciptakan itu. Karena itu, Fenomena alam ini harus kita sikapi dengan pendekatan ilmu pengetahuan dan teknologi" kata Rohidin.
Sementara untuk yang beragama islam, Rohidin turut mengingatkan agar dapat bersama-sama melakukan sholat gerhana karena sholat gerhana merupakan amal ibadah sunnah yang sangat jarang dilakukan tidak seperti sholat sunah ramadhan yang dapat dilakukan setiap tahunnya.
"Lusa, Tuhan Yang Maha Kuasa menyajikan secara real didepan mata kita, ditengah-tengah kita sekalian. kita kan tidak bisa menciptakan itu. Karena itu, Fenomena alam ini harus kita sikapi dengan pendekatan ilmu pengetahuan dan teknologi" kata Rohidin.
Sementara untuk yang beragama islam, Rohidin turut mengingatkan agar dapat bersama-sama melakukan sholat gerhana karena sholat gerhana merupakan amal ibadah sunnah yang sangat jarang dilakukan tidak seperti sholat sunah ramadhan yang dapat dilakukan setiap tahunnya.
"Kita berharap kemenag provinsi dalam hal ini mengsintruksikan kepada seluruh jajarannya untuk menggelar sholat gerhana, karena ibadah sunnah ini merupakan ibadah yang sangat langka untuk dilakukan" pungkasnya.
0 comments